Cerita Kematian Hacktivist Ganteng ini Sungguh Tak Dinanya

Siapa tak kenal Mark Zuckerberg? Founder Facebook ini begitu berkibar namanya di seantero dunia. Lantas bagaimana dengan Aaron Swartz? Barangkali mendengar namanya satu kalipun tak pernah. Swartz merupakan seorang hacktivist yang juga merupakan co-founder Reddit. Swarzt muda menunjukkan bakat luar biasa dengan idealisme tinggi. Namun dia berakhir mengenaskan karena membunuh dirinya sendiri pada usia 26 tahun. Ada apa sebenarnya dengan Swartz?

Berbakat dan Idealis

Swartz kecil telah menunjukkan bakat luar biasa dengan berperan membangun RSS di usia 14 tahun. Ia kemudian tercatat sebagai mahasiswa Universitas Standford meskipun pada akhirnya keluar. Pada usia kurang dari 20 tahun setelah ia keluar dari universitasnya, ia membangun perusahaan software Infogami yang kemudian menjadi salah satu cikal bakal terbentuknya Reddit. Ia mampu menghasilkan uang dari perusahaannya tersebut dan mandiri di usia sebelum 20 tahun.

Capaian prestasi Swartz ini tidak lantas membuatnya hanya mengejar sesuatu bernama uang. Aaron dikenal sebagai sosok idealis dan berperan dalam berbagai aktivitas berbau politik. Ia memasuki dunia aktivisme dan berkontribusi mengorganisasi protes terhadap SOPA. SOPA atau Stop Online Privacy Act dinilai sebagai kebijakan yang hanya menguntungkan korporasi. Sedangkan dirinya sangat ingin  membuat segala informasi bisa diakses publik. Dalam film The Internet’s Own Boy yang mengisahkan dirinya, Swartz ditayangkap mengutip pernyataan yang sangat merepresentasikan aktivismenya,  “I think you should always be questioning, I take this very scientific attitude in which everything you’ve learned is just provisional, that it’s always open to recantation, refutation, I think the same thing applies to society.” Kegigihannya untuk membuat informasi benar-benar bebas diakses publik salah satunya diwujudkan dengan situs yang dibuatnya, archive.org.

Dakwaan dan Bunuh Diri

Ancaman hukuman terhadap Aaron bermula dari tindakannya yang bermaksud mengambil semua dokumen dari JSTOR (sebuah arsip dokumen) milik MIT (Massachusetts Institute of Technology). Tindakan itu ia lakukan lagi-lagi kaena idealismenya yang tinggi ingin membagikan semua dokumen secara gratis kepada publik. Menurutnya, tidak seharusnya informasi dan pengetahuan dibatasi. Sebisa mungkin segala informasi harus bebas menjadi milik publik, baik yang punya uang maupun yang tak punya uang, atau baik yang kuliah maupun yang tak kuliah. 

Mulanya, Swartz mengunduh arsip JSTOR hingga pihak MIT menyadarinya dan memutuskan sambungan yang digunakan. Namun Aaron tak pantang menyerah. Ia kemudian menyambungkan laptop-nya secara langsung ke jaringan universitas tersebut dengan cara menyusup di ruang server. Polisi MIT kemudian menangkapnya dan dari sinilah berbagai dakwaan hukum ditimpakan padanya.

Aaron diancam dengan pasal berlapis yang membuatnya bisa dipenjara hingga puluhan tahun (lebih dari 30 tahun) dan denda kurang lebih 1 juta dollar Amerika Serikat. Ia sempat mendekam di penjara selama 2 tahun sebelum akhirnya menghembuskan nafas terakhir dengan cara menggantung dirinya sendiri. Sebuah kematian tragis yang tak disangka-sangka dari anak muda yang idealis dan berbakat luar biasa bukan?

Belum ada Komentar untuk "Cerita Kematian Hacktivist Ganteng ini Sungguh Tak Dinanya"

Posting Komentar

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel